• halaman depan
  • lapangan
  • bengkel

Kompetensi Teknik Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO) kembali kedatangan guru tamu yang berlangsung selama 2 hari. Hari pertama pada hari Rabu, 26 Januari 2022 dari PT. Agung Toyota Singaraja dengan pemateri Bapak Made Sutadiana. Materi yang disampaikan adalah tentang perkembangan dunia otomotif dan budaya kerja industri.

Hari kedua pada hari Kamis, 27 Januari 2022 dari PT. Astra Internasional Daihatsu Singaraja dengan pemateri Anak Agung Ngurah Mayun Teja Kusuma, ST. Materi yang disampaikan yaitu Perawatan Berkala 10.000 Kilometer. Kegiatan guru tamu dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan 13.00. Peserta didik yang mengikuti kegiatan tersebut adalah peserta didik kelas X dan XI TKRO.

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya penguatan pembelajaran melaui program Link and Supermatch yang dilaksanakan oleh SMK Negeri 3 Singaraja sebagai sekolah pusat keunggulan. Dari kegiatan ini, peserta didik diharapkan mendapatkan wawasan dan pengetahuan yang lebih luas tentang perkembangan di dunia kerja dan tuntutan kompetensi yang dibutuhkan.

 

 “SUKSES BUKANLAH HAL YANG KEBETULAN,. SEBAB, KESUKSESAN TERBENTUK DARI KERJA KERAS, PEMBELAJARAN, PENGORBANAN, DAN CINTA YANG INGIN KAMU LAKUKAN” (Pele)

SMK BISA, HEBAT !!!     STEMSI JAYA, MANTAP !!!

 


Share Berita :