• halaman depan
  • lapangan
  • bengkel

Hari Sabtu, 19 November 2022 , Tim SMK Negeri 3 Singaraja yang diwakili oleh kru dari jurusan DPIB atas nama siswa Ni Komang Budi Ari Sevyani, Ni Made Ariesta, dan I Gusti Ayu Putu Restu Wahyuni, berhasil masuk 5 besar dan meraih Juara Harapan 2 setelah adu presentasi di babak 10 besar Lomba Karya Tulis Ilmiah Perencanaan Wilayah dan Kota 12 2022 SMA/SMK Tingkat Nasional, yang digelar oleh Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Hindu Indonesia di Denpasar.

 

Sebelumnya, pada pertengahan Oktober 2022 lalu, DPIB Stemsi memutuskan untuk turut serta dalam kegiatan LKTI ini sebagai ajang mencari pengalaman, menyusun karya tulis dengan semaksimal mungkin meski masih jauh dari sempurna karena batas waktu pengumpulan karya yang mendesak. Akhirnya, di tengah kesibukan kegiatan lomba pajegan dalam rangka perayaan Saraswati, karya tulis dapat dikumpulkan tepat waktu dan pada tanggal 1 November 2022 melalui akun resmi Instagram @hmpwkunhi diumumkan 10 finalis yang akan bertanding secara luring di kampus UNHI Denpasar. Technical Meeting sebagai persiapan babak final diselenggarakan secara daring melalui aplikasi zoom pada hari Rabu, 9 Nopember 2022.

 

Tema kegiatan yang digelar yaitu Ruang Kreatif Dalam Perspektif Milenial dengan beberapa subtema di bawahnya. Tim SMK Negeri 3 Singaraja mengambil sub tema Ruang Kreatif di Lingkungan Sekitar dengan mengangkat judul Perencanaan Ruang Kreatif Program Keahlian DPIB.Yang cukup membanggakan dari pencapaian ini adalah bahwa anak SMK juga mampu bersaing dengan anak SMA di bidang penyusunan karya tulis dan presentasi hasil karya, secara dalam babak final ini, Tim SMK Negeri 3 Singaraja menjadi satu-satunya tim dari SMK setelah finalis dari SMKN 1 Susut dinyatakan gugur karena tidak melakukan registrasi.

 

Terima kasih kepada Bapak Kepala SMK Negeri 3 Singaraja dan Komite Sekolah atas dukungan yang diberikan sehingga anak-anak DPIB Stemsi memiliki kesempatan untuk merasakan pengalaman bertanding sampai sejauh ini. Terima kasih juga kepada Bapak/ Ibu kru DPIB serta seluruh warga SMK Negeri 3 Singaraja atas doa dan dukungannya.  Semoga ke depan potensi anak-anak STEMSI dapat lebih ditumbuhkembangkan lagi sehingga dapat memberikan hasil yang lebih maksimal.

 

MARI BERKARYA, TERUS BERLAGA, REBUT JUARA !!!

SMK BISA, SMK HEBAT !!!    STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP !!!


Share Berita :