Sabtu, 19 Juli 2025 SMK Negeri 3 Singaraja menggelar kegiatan Sosialisasi MPLS Ramah Tahun Ajaran 2025/2026 di Lapangan Upacara Bendera. Kegiatan ini dihadiri oleh orang tua/wali siswa baru, Ibu Nyoman Nilon, S.Pd., M.Pd. selaku Kepala Sekolah, para staf pimpinan, analis SDM, tenaga pendidik dan kependidikan, serta siswa MOK.
Dalam suasana yang hangat dan penuh keakraban, para orang tua duduk berdampingan dengan putra-putrinya di tengah Lapangan Upacara Bendera bersama bapak/ibu guru. Meskipun sederhana, momen ini menjadi simbol kebersamaan yang kuat antara keluarga, siswa, dan sekolah. Sebagai sekolah teknik terbesar di Bali, SMK Negeri 3 Singaraja menjunjung tinggi nilai-nilai kedisiplinan, ketangguhan, dan kerja keras yang terangkum dalam jargonnya “Dilarang Manja Di Sekolah Teknik.” Oleh karena itu, sejak awal siswa dilatih untuk siap secara fisik dan mental. Duduk bersama di lapangan tanpa kursi bukanlah sekadar kegiatan simbolik, tetapi latihan kesabaran, kesederhanaan, dan pembentukan karakter tangguh sejak dini.
Acara diawali dengan pemaparan inspiratif dari Ayu Dharma Prabhasidhi Bukian, siswa kelas XII DKV 2 yang juga peraih predikat Best English Phase XI. Dengan penuh percaya diri dan kefasihan berbahasa Inggris, Praba menyampaikan informasi singkat SMK Negeri 3 Singaraja. Dalam sambutannya, Ibu Kepala Sekolah menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar sosialisasi, melainkan wujud nyata dari silaturahmi dan sinergi antara sekolah dan orang tua/wali siswa. Melalui kolaborasi yang kuat, sekolah berharap dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang harmonis, baik di sekolah maupun di rumah.
Selain itu, beliau juga memberikan ruang kepada orang tua/ wali siswa nantinya dapat menyampaikan saran, masukan, atau pertanyaan langsung kepada pihak sekolah. Ibu Nyoman Nilon, S.Pd., M.Pd menyampaikan beberapa hal penting dalam sosialisasi ini antara lain:
1. Fasilitas sekolah yang terus dikembangkan demi menunjang pembelajaran dan kenyamanan siswa berada di sekolah.
2. Program-program unggulan SMK Negeri 3 Singaraja.
3. Pelayanan pendidikan yang berfokus pada kebutuhan dan kesejahteraan siswa.
4. Konsentrasi Keahlian yang ditawarkan, sesuai dengan minat dan bakat siswa.
5. Penghargaan dan apresiasi bagi siswa berprestasi, baik akademik maupun nonakademik, termasuk siswa yang rajin membaca di perpustakaan serta siswa dari keluarga kurang mampu namun memiliki sikap dan etika yang baik. Sebagai bentuk motivasi, penghargaan yang diberikan kepada siswa berprestasi meliputi:
1. Piagam penghargaan
2. Hadiah perlengkapan sekolah seperti sepatu, seragam, tas, dan buku
3. Kesempatan liburan selama 2 hari 1 malam, menginap di hotel, dan menonton di bioskop
Melalui kegiatan ini, SMK Negeri 3 Singaraja tidak hanya memperkenalkan lingkungan sekolah kepada orang tua siswa, tetapi juga menanamkan nilai-nilai pendidikan karakter, kedisiplinan, dan semangat kolaboratif sejak awal. Dengan sinergi yang kuat antara sekolah, siswa, dan orang tua, SMK Negeri 3 Singaraja optimis mencetak generasi teknik yang tangguh, cerdas, beretika, dan siap menghadapi tantangan masa depan. Setelah kegiatan sosialisasi, dilanjutkan dengan pengarahan dan persiapan acara pembukaan MPLS Ramah.
SMK BISA SMK HEBAT
STEMSI JAYA STEMSI MANTAP
SALAM DAN BAHAGIA

