Rabu, 7 Agustus 2024. SMK Negeri 3 Singaraja melaksanakan kegiatan Morning Briefing yang diadakan di Lapangan Upacara. Kegiatan ini diikuti oleh peserta didik fase E,F dan F lanjutan dari jurusan DPIB, TSM, TKR, TKP, TPFL, dan TM.
Kegiatan diawali dengan penyampaian visi sekolah oleh Bapak Drs. I Made Pater, M.Pd. Beliau menjelaskan visi SMK Negeri 3 Singaraja yang mengedepankan kualitas pendidikan dan pengembangan karakter peserta didik, sehingga dapat mencetak lulusan yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja. Selanjutnya, Bapak I Gede Sukarma, S.Pd.,M.Pd. menyampaikan mengenai pentingnya afirmasi positif yang harus diterapkan oleh setiap peserta didik untuk mewujudkan slogan "SMK Bisa, SMK Hebat". Beliau menekankan bahwa dengan berpikir positif dan berkomitmen untuk terus belajar dan berkembang, setiap peserta didik dapat mencapai prestasi yang gemilang.
Untuk menghidupkan suasana, Ibu Ida Ayu Made Karang, S.Pd. mengajak seluruh siswa untuk melakukan ice breaking dengan bermain tepuk 1-5. Kegiatan ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga membantu meningkatkan konsentrasi dan semangat peserta didik sebelum memulai aktivitas belajar.
SMK BISA, SMK HEBAT|| STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP!!!
SALAM DAN BAHAGIA ...

