Singaraja, Kamis, 19 Juni 2025 – SMK Negeri 3 Singaraja melaksanakan kegiatan Morning Briefing yang rutin digelar di Lapangan Upacara sekolah. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa Fase E dan Fase F.
Kegiatan diawali dengan berdoa bersama, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Profil Pelajar Pancasila, dan Mars Stemsi sebagai bentuk penanaman nilai nasionalisme serta penguatan karakter pelajar Indonesia.
Setelah prosesi awal, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian pengumuman dari para Wakil Kepala Sekolah. Pengumuman pertama disampaikan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Bapak Ida Bagus Alit Sugiharta, S.Pd., yang menginformasikan bahwa pembagian rapor semester genap akan dilaksanakan pada Jumat, 20 Juni 2025. Beliau juga mengimbau kepada seluruh siswa untuk hadir tepat waktu dan mengenakan pakaian yang telah ditentukan.
Kemudian, informasi dilanjutkan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Hubungan Industri dan Masyarakat (HIM), Bapak I Wayan Cawi, S.Pd., M.Pd., yang menyampaikan persiapan kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) untuk siswa Fase F. Beliau menekankan hal yang harus disiapkan untuk PKL, pentingnya kedisiplinan, sikap profesional, dan etika kerja bagi siswa yang akan melaksanakan PKL di dunia usaha dan industri.
SMK BISA SMK HEBAT
STEMSI JAYA STEMSI MANTAP
SALAM DAN BAHAGIA

