Singaraja, 13 November 2024, Kepala SMK Negeri 3 Singaraja, Nyoman Nilon, S.Pd., M.Pd. menutup kegiatan Workshop Evaluasi Penerapan Modul Ajar di SMK Pengimbas pada hari ketiga ini. Didampingi Waka Kurikulum, Waka Sarpras dan Waka Kesiswaan, beliau memberi cinderamata kepada narasumber, Dr. Rochana, M.Si. pada akhir kegiatan workshop ini. Workshop yang telah dilaksanakan sejak Senin (11/11) lalu, diikuti oleh guru produktif Konsentrasi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan (TKR) dan Teknik Sepeda Motor (TSM) dari SMK Negeri 3 Singaraja serta perwakilan dari SMK jejaring, yaitu SMK Negeri 1 Abang, SMK Negeri 1 Amlapura, dan SMK Negeri 3 Bangli. Kepala bengkel PT Suzuki Indo Bali Trada Singaraja, Bapak Timbul Cahyono, hadir sebagai mitra dari Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) SMK Negeri 3 Singaraja.
Sebelum penutupan, narasumber menyampaikan bahwa antusias peserta workshop sangat tinggi. Oleh karena itu, narasumber berkeyakinan bahwa sekolah jejaring mampu melaksanakan pembelajaran berbasis industri (teaching factory) di sekolah masing-masing.
SMK BISA, SMK HEBAT|| STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP!!!
SALAM DAN BAHAGIA ...

