Jumat, 13 September 2024, Kepala SMK Negeri 3 Singaraja, Nyoman Nilon, S.Pd., M.Pd., membuka LDKS (Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa) tahun ajaran 2024/2025 dengan tema "CERIA" (Cekatan, Edukatif, Religius, Inovatif, dan Amanah) bagi anggota MOK SMK Negeri 3 Singaraja. Kegiatan di hari pertama ini dimulai dengan presensi, dilanjutkan dengan persembahyangan bersama, senam sehat, dan istirahat snack.
Acara resmi dimulai dengan upacara pembukaan, yang kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi "Pemimpin Berkarakter," oleh Kepala SMK Negeri 3 Singaraja, Nyoman Nilon, S.Pd., M.Pd. Sesi berikutnya diisi oleh Analis SDM SMK Negeri 3 Singaraja, I Made Agus Andika Wardana, S.H., yang menyampaikan materi tentang Motivasi Kepemimpinan. Sebagai penutup, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Kadek Sukiyasa, S.Pd., M.Pd., menyampaikan materi mengenai Manajemen Waktu. Kegiatan hari pertama ini diakhiri dengan Trisandya/doa bersama, yang mencerminkan semangat CERIA bagi anggota MOK SMK Negeri 3 Singaraja.
SMK BISA, SMK HEBAT|| STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP!!!
SALAM DAN BAHAGIA ...

