Kamis, 7 November 2024, SMK Negeri 3 Singaraja menjadi tuan rumah dalam kegiatan cek up mobil gratis yang diselenggarakan khusus untuk kendaraan Toyota bagi Guru-guru SMKN 3 Singaraja. Kegiatan ini diadakan oleh Auto 2000 Singaraja bekerja sama dengan Konsentrasi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMKN 3 Singaraja sebagai bentuk kolaborasi industri dan pendidikan vokasi. Cek up gratis ini memberikan kesempatan kepada para pemilik kendaraan Toyota untuk memastikan kondisi mobil mereka tetap prima, sekaligus memberikan pengalaman belajar langsung bagi siswa TKR.
Beberapa komponen yang menjadi fokus dalam pemeriksaan ini meliputi pemeriksaan kondisi mesin, tegangan baterai/aki, kaki-kaki kendaraan, dan sistem pendingin (cooling system). Dalam pelaksanaannya, teknisi Auto 2000 Singaraja bekerja berdampingan dengan siswa SMKN 3 Singaraja, memberikan kesempatan bagi siswa untuk mempelajari prosedur pemeriksaan dan pemeliharaan kendaraan secara langsung. Kegiatan ini tidak hanya membantu pengguna kendaraan Toyota, tetapi juga memberikan pengalaman praktis berharga bagi para siswa TKR, meningkatkan keterampilan teknis mereka di dunia industri otomotif.
SMK BISA, SMK HEBAT|| STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP!!!
SALAM DAN BAHAGIA ...

