Selasa, 17 September 2024 merupakan hari purnama sasih katiga. Seperti biasa umat Hindu melaksanakan kegiatan persembahyangan yang “dipuput” langsung oleh Jro Mangku I Wayan Somayasa, S.Pd.,M.Pd. Kegiatan persembahyangan hari ini bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Saw. Kegiatan ini dijadikan momen mempererat hubungan persaudaraan dan toleransi antar umat beragama di lingkungan sekolah pada khususnya dan di lingkungan masyarakat pada umumnya.
Bagi umat Hindu, persembahyangan di Purnama sasih katiga ini bagus untuk penyucian secara “skala” pembersihan lingkungan sekitar agar aura dan vibrasi positif selalu menyertai dalam proses belajar mengajar di sekolah dengan terciptanya kebersihan lingkungan serta keharmonisan hubungan toleransi antar umat beragama niscaya semangat untuk menimba ilmu dan mengembangkan diri untuk berprestasi semakin meningkat.
SMK BISA, SMK HEBAT|| STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP!!!
SALAM DAN BAHAGIA ...

