Kamis, 29 Agustus 2024, tim futsal SMK Negeri 3 Singaraja kembali menunjukkan performa terbaiknya dalam pertandingan 8 besar KMS Cup VI. Berhadapan dengan tim dari SMA Negeri 1 Kubutambahan, SMK Negeri 3 Singaraja berhasil meraih kemenangan dengan skor meyakinkan 4-1.
Pertandingan berlangsung sengit, namun tim futsal SMK Negeri 3 Singaraja berhasil unggul berkat strategi permainan yang solid dan kerja sama tim yang kuat. Kemenangan ini membawa SMK Negeri 3 Singaraja melangkah ke babak semifinal, semakin mendekatkan mereka pada gelar juara di ajang futsal bergengsi ini. Semangat dan dedikasi para pemain diharapkan terus terjaga untuk menghadapi tantangan berikutnya.
SMK BISA, SMK HEBAT|| STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP!!!
SALAM DAN BAHAGIA ...

