Ibu Kepala SMK Negeri 3 Singaraja, Ibu Nyoman Nilon, S.Pd., M.Pd. mendapat undangan sebagai Narasumber dalam kegiatan Workshop Penyelarasan, Review dan Penyusunan IKM di SMKS TI Bali Global Denpasar sejak Selasa, 2 Juli 2024 kemarin. Pada sesi akhir pemaparan materi hari ini, Rabu, 3 Juli 2024, Ibu Nyoman Nilon menugaskan Ni Luh Putu Mahaputri, S.Pd., M.Pd. untuk turut mengisi kegiatan usai mengikuti Pelatihan Peningkatan Kapabilitas Kemitraan dan Penyelarasan dengan Industri yang digelar oleh Politeknik Negeri Bali, mewakili WKS HIM Bapak I Wayan Cawi, S.Pd., M.Pd., di SMK Negeri 3 Denpasar. Selama 1 jam, peserta workshop yang merupakan tenaga pendidik SMKS TI Bali Global didampingi dalam membentuk komunitas belajar dalam sekolah hingga menyelesaikan proses pendaftaran komunitas di Platform Merdeka Mengajar.
Semoga kegiatan berbagi Kompas Stemsi hari ini dapat meningkatkan semangat dan motivasi untuk terus mengembangkan diri melalui kegiatan komunitas belajar dalam sekolah yang telah dibentuk.
SMK BISA, SMK HEBAT|| STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP!!!
SALAM DAN BAHAGIA ...

