Pada Jumat, 10 November 2023, berlangsung upacara bendera untuk memperingati hari Pahlawan. Bapak Ida Bagus Alit Sugiharta, S.Pd. sebagai pembina upacara menilai keseluruhan upacara berjalan dengan baik dan tertib menandai penghormatan kepada para pahlawan. Peringatan ini adalah momen mengenang perjuangan para pahlawan kemerdekaan Indonesia dan juga sebagai panggilan untuk meneruskan semangat perjuangan mereka melalui usaha belajar yang tekun, dengan tujuan menjadi insan bermanfaat bagi kemajuan nusa dan bangsa. Pesan yang disampaikan oleh Bapak Ida Bagus Alit Sugiharta, S.Pd. memotivasi untuk terus memperjuangkan nilai-nilai yang diperjuangkan para pahlawan demi kebaikan bersama.
Diharapkan, semangat ini akan terus berkobar dan menjadi inspirasi bagi generasi muda dalam melanjutkan perjuangan untuk masa depan yang lebih baik.
Kami keluarga besar SMK Negeri 3 Singaraja mengucapkan Selamat hari Pahlawan 10 November 2023, Semangat pahlawan untuk masa depan bangsa dalam memerangi kemiskinan dan kebodohan , merdeka!!!!
SMK BISA, SMK HEBAT!!! STEMSI JAYA, STEMSI MANTAP!!!

