Rabu, 26 Februari 2025
SMK Negeri 3 Singaraja melaksanakan kegiatan morning briefing di lapangan upacara. Kegiatan ini menghadirkan pemateri dari Satreskrim Polres Buleleng, yakni Kanit Tipidkor I Ketut Yulio Saputra, S.Tr.K., M.Si, yang didampingi oleh Banit Tipidkor Deni Abdillah, S.H., dan Banit Tipidkor Komang Bagus Sentana. Materi yang disampaikan berfokus pada pentingnya Antikorupsi, dengan tujuan untuk menanamkan kesadaran kepada para siswa tentang bahaya dan dampak dari tindakan korupsi. Kegiatan ini, diikuti oleh seluruh siswa dari fase E dan fase F di semua konsentrasi keahlian, yang menunjukkan antusiasme tinggi selama sesi berlangsung. Para siswa tampak aktif dan kritis, dengan berbagai pertanyaan yang diajukan untuk memperdalam pemahaman mereka mengenai materi yang diberikan. Sebagai bentuk apresiasi, setiap siswa yang mengajukan pertanyaan diberikan hadiah oleh pemateri. Keikutsertaan mereka dalam diskusi ini mencerminkan komitmen untuk membentuk generasi muda yang peduli terhadap masalah sosial dan hukum, khususnya terkait dengan pencegahan korupsi.
SMK BISA SMK HEBAT
Stemsi Jaya Stemsi Mantap
Salam Dan Bahagia

