Rabu, 11 Juni 2025, SMK Negeri 3 Singaraja menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyiapan Dokumen Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) di ruang pertemuan sekolah, dimulai pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini dihadiri oleh Kasi Kurikulum dan Pembelajaran Disdikpora Bali I Gede Agus Rai, Sn., M.Sn.; perwakilan Ketua MKKS SMK Provinsi Bali, Made Budiarsa; serta seluruh Wakil Kepala Sekolah, Kepala Program Studi, Kepala Bengkel, Bendahara, dan staf Wakil Kepala Sekolah SMK Negeri 3 Singaraja. Selain itu, empat sekolah mitra turut hadir, yaitu SMK Negeri 3 Denpasar, SMK Negeri 5 Denpasar, SMK Negeri 2 Sukawati, dan SMK Negeri 1 Mas Ubud. Sebagai narasumber, hadir Bapak Gede Oka, SE., AK., MM., CPA., CA dan Ni Made Sri Lestari, SE., AK., yang memberikan materi terkait pengelolaan keuangan dan akuntabilitas BLUD. Kegiatan dibuka oleh Kasi Kurikulum, I Gede Agus Rai, Sn., M.Sn., yang menekankan pentingnya pemahaman yang mendalam mengenai BLUD untuk meningkatkan transparansi dan efisiensi pengelolaan keuangan sekolah. Meskipun demikian, dalam sesi diskusi, Ketua MKKS SMK Provinsi Bali, Made Budiarsa, menyatakan masih adanya keraguan terkait implementasi program BLUD di lingkungan SMK, sementara peserta lainnya sudah menunjukkan kesiapan dan pemahaman yang baik mengenai program tersebut.
SMK BISA SMK HEBAT
STEMSI JAYA STEMSI MANTAP
SALAM DAN BAHAGIA

