Senin, 5 Mei 2025, SMK Negeri 3 Singaraja menggelar acara syukuran perpisahan siswa Fase F Lanjutan Angkatan 2022–2025. Acara ini berlangsung di aula SMK Negeri 3 Singaraja dengan mengusung tema “Abhipraya Nawasena” yang berarti harapan atau cita-cita SMK Negeri 3 Singaraja untuk mencapai nawasena, yaitu masa depan yang cerah. Tema ini juga dipadukan dengan semangat “Machvalor” yang mencerminkan karakter siswa yang cepat dalam berpikir, cekatan dalam bekerja, dan berani menghadapi tantangan dunia kerja. Pada tahun ini, SMK Negeri 3 Singaraja melepas sebanyak 665 siswa. Rangkaian acara dimulai dengan tari pembukaan “Tari Burat Wangi”, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian pesan dan kesan dari perwakilan siswa Fase E dan F, serta Fase F Lanjutan. Acara juga diisi dengan sekapur sirih dari Ketua Komite SMK Negeri 3 Singaraja, sambutan dari Pengawas Pendamping Satuan Pendidikan Disdikpora Provinsi Bali, Ibu Ni Luh Nyoman Suwidyastuti Agustini, S.Pd., serta sambutan dari Kepala SMK Negeri 3 Singaraja, Ibu Nyoman Nilon, S.Pd., M.Pd., yang sekaligus membuka acara secara resmi dengan pemukulan gong dan sesi foto bersama. Acara dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan kepada tiga siswa peraih juara umum angkatan 2022-2025 dan penghargaan kepada siswa- siswi terbaik yang berprestasi, kemudian dilanjutkan dengan pemutaran video kenangan Angkatan 2022–2025 serta ceremony perpisahan yang ditandai dengan pengalungan medali dan bersalaman sebagai simbol pelepasan secara resmi. Kegiatan dilanjutkan pada pukul 16.00-19.00 wita dengan acara foto dan video angkatan serta kegiatan colour party yang didampingi warga sekolah dengan ditemani musik dan meriahnya kembang api. Semoga seluruh rangkaian kegiatan ini menjadi kenangan manis yang menginspirasi dan memotivasi seluruh siswa untuk terus berkarya dan melangkah menuju masa depan yang gemilang.
SMK BISA SMK HEBAT
STEMSI JAYA STEMSI MANTAP
SALAM DAN BAHAGIA

